3 Cara Mencari Uang Lewat Iklan Accesstrade dengan Bayaran Besar

Desember 02, 2016
Tahukah kamu, jika cara mencari uang lewat iklan tidak hanya menggunakan adsense saja?

Namun masih banyak perusahaan lain yang memberikan layanan iklan online yang bisa kita manfaatkan sebagai peluang usaha sampingan.

Bahkan tidak kalah bagus dan menjanjikan layaknya google adsense.

Memang, adsense merupakan periklanan online yang paling popular dan banyak digunakan oleh para blogger berpengalaman maupun yang baru memulai.

Tapi ada momok yang sering menghantui para blogger pemula terhadap layanan iklan ini, yaitu sulit diterima.

Oleh sebab itu kita harus mencari alternativ lain jika ingin mendapatkan uang dari blog melalui iklan.

Lalu apa alternativ tersebut?

Alternativ tersebut adalah accesstrade.

cpa accesstrade

Apa itu accesstrade?

Accesstrade merupakan perusahaan periklanan online yang berbasis Cost per-Action (CPA). Pada dasarnya, CPA atau Cost per-Action atau Cost per-Acquisition adalah turunan dari Affiliate Marketing.

Istilah keduanya sering bertukar. CPA marketing merupakan salah satu cara terbaik yang sangat populer untuk mendapatkan penghasilan secara online karena rataan komisinya yang besar (Panduanim)

Sebenarnya masih banyak sih periklanan lain yang bisa kamu coba, namun gak ada salahnya kita mencoba accesstrade dulu.

Mengapa harus mencoba accesstrade?

Menurut saya accesstrade itu punya beberapa kelebihan seperti support bahasa Indonesia, menawarkan campaign dengan imbalan yang cukup besar, dan kita bisa dapat uang dengan 3 cara mudah.

Sebelum itu lihat gambar berikut;

daftar campaign accesstrade

Kamu lihat upah yang saya beri tanda lingkaran merah tersebut? 

Lumayan besar kan!, yaitu sebesar Rp.350.000/apply account. Bayangkan saja jika kamu dalam satu hari berhasil membuat 2 orang mendaftar ke pemilik iklan tersebut. Maka kamu bisa mendapatkan uang sebesar Rp.700.000/hari.

Nah itu merupakan salah satu keuntungan jika kamu daftar ke accesstrade dan menjadi publisher iklan dari mereka.

Jika kamu tertarik, silahkan daftar disini kemudian kumpulkan uangnya.

Tapi ngomong-ngomong bagaimana caranya supaya kita bisa mendapatkan uang dari iklan accesstrade tersebut?

Caranya cukup mudah yaitu dengan membuat blog, buat artikel yang terkait dengan iklan tersbut, lalu pasang iklannya disana. 

Pada postingan “Cara Memasang Iklan Di Blog” ini, bisa kamu baca juga bagaimana cara mendapatkan uang jutaan dari memasang iklan di blog.

Jika kamu belum punya blog silahkan baca postingan ini: “cara membuat blog”, disana saya sudah jabarkan secara garis besar mengenai blogspot.

Jika kamu sudah punya blog langsung saja daftar ke accesstrade.

Cara Mendaftar Accesstrade

Untuk mendaftar ke accesstrade dan menjadi publisher, caranya sangat mudah layaknya mendaftar facebook maupun email.

Berikut caranya;
  • Klik link berikut ini: www.accesstrade.co.id
  • Pada website accesstrade, klik “daftar”
  • Pilih “publisher”

  • “Isi biodata” yang diminta
  • Jika sudah klik “daftar sekarang”
  • Jika sudah, cek inbox email kamu dan cari email konfirmasi dari pihak accesstrade
  • Klik link pada email tersebut, lalu login.

Pada pendaftaran tahap pertama ini biodata kamu baru berupa hal-hal umum saja, untuk mempermudah pengiriman uang nantinya, maka kamu harus melengkapi biodata lain seperti nomor rekening, nomor ktp, dan alamat rumah.

Setelah semua sudah di selesaikan, maka kita sudah bisa memulai mencari uang dari accesstrade.

Cara Mencari Uang Lewat Iklan 


Untuk memberikan gambaran agar lebih mudah dimengerti tentang cara mendapatkan uang via accesstrade ini, silahkan lihat video dari accesstrade dibawah ini;


Seperti yang saya sebutkan pada paragraf 11, bahwa untuk mencari uang dari iklan accesstrade ada 3 cara yang bisa dilakukan.

Kamu bisa menggunakan salah satu atau menggunakan ketiga cara yang ada sehingga penghasilan yang didapat lebih banyak.

Berikut cara-caranya;

Cara Mencari Uang Lewat Iklan #1, dengan Memasang Banner Iklan


Untuk mendapatkan uang dengan cara pertama ini, kamu harus *1) memilih iklan terlebih dahulu, *2) membuat postingan di blog, *3) lalu pasang iklannya.

Kita mulai dari tahap pertama;
  • Silahkan login ke akun accesstrade
  • Klik menu campaign
  • Pilih iklan yang kamu inginkan, usahakan yang sesuai dengan tema blog
  • Centang nama iklannya, 
  • Klik “daftar” dibagian bawah
  • Tunggu hingga ada konfirmasi persetujuan dari pihak accesstrade
  • Biasanya waktu yang di butuhkan satu hari kerja.

Setelah disetujui oleh accesstrade iklan yang kita daftarkan, maka keterangan iklan tersebut bertuliskan “telah terdaftar”. Dengan begitu kita langsung bisa mengambil kode iklannya.

Cara Mengambil Kode Iklan Accesstrade


Untuk mengambil kode iklan yang sudah terdaftar di CPA Accesstrade caranya sangat mudah, dimana;
  • Klik logo foto (jika ingin mengambil iklan banner)
  • Klik logo paku (untuk mengambil kode text link), dan 
  • Klik logo label (untuk mengambil kode link kustom)

Karena sub judul diatas mengenai “cara mencari uang lewat banner dulu” maka kita pilih yang logo foto dengan campaign lensza.

Maka akan muncul tampilan seperti berikut ini, 

iklan accesstrade

Kamu tinggal pilih ukuran iklan yang diinginkan, jika sudah klik “kode iklan


Copy paste kode tersebut, lalu simpan di komputer kamu (pakai notepad, wordpad, notepad++, atau teks editor lainnya). Mengapa harus di simpan di teks editor?...biasanya kalau kita simpan di MS. Word lalu kita akan menggunakan kode tersebut, maka kode word juga ikut tercopy, oleh karena itu lebih baik pakai teks editor saja.

Oke sekarang kamu sudah punya kode iklan, lalu apa yang harus dilakukan selanjutnya?

Langkah selanjutnya adalah segera mungkin buat postingan mengenai iklan tersebut, atau kamu bisa memasangnya pada widget sidebar blogger sembari menunggu postingan selesai.

Ini sebagai contoh;

Saya memilih iklan tentang aplikasi untuk iphone yaitu; ios 8.0 max Last Empire-War Z install, dengan bayaran Rp. 5.500/per install.


Untuk mengajak orang terutama pengguna iphone untuk install aplikasi ini, maka saya akan membuat artikel tentang aplikasi tersebut dengan pembahasan;

Keunggulan aplikasi, fitur yang ditawarkan, manfaat aplikasi, dan sebagainya.

Setelah artike jadi, maka saya letakan banner iklan tersebut agar mereka bisa download. Jika ada yang download dan install maka saya mendapatkan upahnya.

Gampang kan!

Catatan : ini hanya sebagai gambaran saja. Kamu bisa lebih kreatif dari itu.

Cara Mencari Uang Lewat Iklan #2, dengan Refferal


Saat ini kamu sudah punya gambaran cara mendapatkan uang dari banner iklan accesstrade, tapi masih kurang!

Ajak aja teman atau pengunjung blog kamu untuk menjadi penawar produk accesstrade. denga referral.

Apa itu referral ? 

Referral adalah sistem mengajak orang lain untuk membeli atau mendaftar pada layanan yang bersangkutan, jika berhasil maka si pemilik link referral akan mendapatkan komisi dari si pemilik layanan atau produk.

Upah yang di berikan oleh pihak accesstrade yaitu Rp3,500 per orang yang melakukan registrasi. Jika kamu dalam satu hari bisa mengajak 3 orang untuk menjadi affiliate marketing pihak accesstrade, maka dalam satu bulan kamu bisa mendapatkan sebesar Rp3,500 x 3 x 30/day = Rp. 1.050.000 (satu juta lima puluh ribu rupiah).

Lumayan kan!.  Ini merupakan  akumulasi paling kecil, bayangkan jika kamu bisa mengajak 5 orang dalam 1 hari, hitung sendiri hasilnya.

Lalu bagaimana caranya? 

Pilih accesstrade > ambil link refferalnya > sebarkan lewat email/facebook/twitter 

Namun ingat jangan spam, karena orang lain benci dengan orang yang menyebarkan link yang di anggap sampah. Jika ini terjadi maka bukannya kamu bisa mengajak orang malah kamu akan di benci.

Bagaimana cara menyebar link yang baik?

Buat paragraf ajakan yang mencantumkan informasi bermanfaat serta data/keberhasilan orang atau diri kamu sendiri, lalu pada ujung-unjungnya letakan link tersebut di akhir paragraf. Cara ini secara tidak langsung bahwa kamu sudah mengajak namun gak ketara-ketara amat.

Contoh paragraf singkat ajakan;

Apakah Kamu Mahasiswa?

Tahukah Kamu, mahasiswa yang telah lulus sebagian besar sulit dapat kerja!

Mungkin Kamu nanti salah satunya!.

Sadar atau tidak, sarjana semakin banyak dan persaingan semakin kompetitif. Jika kamu tidak mempersiapkan diri dari sekarang, siap-siap menjadi pengangguran bertitel sarjana.

Untuk menghindari hal tersebut sebaiknya kamu perbanyak skill seperti bahasa asing, komputer, maupun keahlian non akademis lainnya.

Namun yang menjadi permasalahan adalah untuk memperoleh semua itu perlu modal/uang, sedangkan kebutuhan kulia saat ini saja sudah banyak.

Jika itu permasalahan kamu!, manfaatkan saja accesstrade!

Accesstrade adalah program affiliasi iklan PPC yang memberi imbalan BESAR kepada publisher campign milik mereka.

Kamu hanya perlu bermodalkan komputer/smartphone/atau email saja, plus  pendaftarannya GRATIS seumur hidup.

Jika kamu tertarik, segera daftar di sini: www.accesstrade.co.id

Raih kesempatan emas kamu untuk mendapatkan uang tambahan dari accesstrade yang sudah terbukti.

Dengan begitu kamu bisa menambah keahlian dengan uang yang didapat dari accesstrade.


Nah, gampang kan buatnya!

Tunggu apa lagi mulai sekarang juga.

Cara Mencari Uang Lewat Iklan #3, dengan Kontes SEO


Oke cara mencari uang dari iklan accesstrade yang terakhir adalah dengan mengikuti kontes SEO yang di adakan oleh pihak CPA ini.


Apa itu seo?

SEO adalah singkatan dari search engine optimalization atau optimasi mesin pencari seperti google, bing, dan sebagainya.

Tujuan dari seo adalah untuk membuat konten baik blog maupun website menduduki halaman pertama mesin pencari.

Sebagai contoh.

Jika kamu ketik kata kunci “cara mencari uang dari internet” misalnya, maka akan keluar 10 artikel di google bukan!.........nah itulah namanya SEO.

Baca juga: tips dari google tentang "cara memasang iklan di blog"

Untuk mendaftar seo accesstrade silahkan kunjungi situsnya, maka di bagian dashboard akan ada banner bertuliskan kontes seo, seperti gambar di atas.

Klik saja banner tersebut, lalu ikuti mekanisme yang di minta.

Cukup mudah bukan!

Nah itulah “3 Cara Mencari Uang Lewat Iklan Accesstrade" dengan bayaran besar yang bisa kamu coba sekarang juga.

Semoga postingan ini bisa membantu kamu yang sedang memikirkan cara memperoleh penghasilan tambahan dari internet. 

Aamiin, jika dirasa bermanfaat silahkan share ya ke sosial media kamu supaya lebih banyak yang tahu. Atau kita bisa berteman via facebook dan twitter. Terimakasih sudah berkunjung.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »